Semarang, hariansemarang.com – Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) Pemuda Muhammadiyah Kota Semarang mengadakan kegiatan aksi kemanusiaan Sabtu 16 Oktober 2021. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Milad ke 56 Kokam.
Dengan mengusung tema ‘Kokam Kemanusiaan’, Kokam PP Muhammadiyah melaksanakan trilogi pelayanan Kokam yaitu pelayanan kemanusiaan, pelayanan kebencanaan dan pelayanan ekologi.
“Aksi Kokam kemanusiaan kali ini mengadakan kegiatan donor darah, pelayanan pengobatan gratis, dan pemberian sembakoā€¯, kata Ketua Panitia, Muh Halim.
Halim menjelaskan kegiatan aksi kemanusiaan ini Kokam Kota Semarang bekerjasama dengan Lazis Muhammadiyah Kota Semarang, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Semarang, Rumah Sakit Roemani Muhammadiyah Semarang dan didukung oleh Bank Syariah BPRS Artha Surya Barokah.
Dengan dilaksanakan kegiatan aksi kemanusiaan ini, Halim berharap darah yang didonorkan dapat membantu memenuhi kebutuhan kantong darah PMI Kota Semarang, pemberian sembako dapat membantu meringankan masyarakat rentan secara ekonomi, dan pengobatan gratis dapat membantu masyarakat memperoleh akses pengobatan secara gratis.
Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Kelas SD Muhammadiyah 06 dan Halaman SD Muhammadiyah 6 Semarang, Kelurahan Jomblang Kecamatan Candisari, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.30 WIB dan berakhir pada pukul 12.00 WIB.
“Aksi kemanusiaan ini, untuk donor darah diikuti oleh 28 pendonor, pelayanan pengobatan gratis sebanyak 30 orang, dan pembagian sembako sebanyak 30 paket,” kata Halim.
Untuk pembagian Sembako diperuntukkan Jammah Mujahidin dan orang tua Siswa SD Muhammadiyah 6 yang tidak mampu.
Antusiasme masyarakat untuk terlibat dalam kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Semarang, Suharno.
“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat sudah melibatkan diri dalam kegiatan ini,” kata Suharno.